Stunting Alert: Membangun Kesadaran dan Pencegahan Stunting Melalui Program Penyuluhan Kesehatan Masyarakat

Authors

  • Hera Akademi Kebidanan Alifa
  • Utama Ladunni Lubis Akademi Kebidanan Alifa

DOI:

https://doi.org/10.70371/jppma.v3i1.165

Keywords:

Stunting, Kesehatan, Gizi, Pencegahan, Masyarakat

Abstract

Fenomena stunting adalah kondisi gagal pertumbuhan pada tubuh dan otak anak akibat kekurangan gizi. Anak yang mengalami stunting mengalami keterlambatan dalam pertumbuhan tinggi badan dibandingkan anak dengan usianya, yang menyebabkan tubuh anak tersebut lebih pendek dibandingkan dengan anak normal. Artikel ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan pengetahuan masyarakat tentang stunting setelah diberikan penyuluhan kesehatan tentang stunting. Jenis penelitian eksperimen Pre-test dan Post-test. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta posyandu pada wilayah kerja Puskesmas Gisting. Berdasarkan hasil pengabdian masyarakat, dapat  terlihat  bahwa  dari  28  orang  yang mengikuti  kegiatan  tersebut,  hanya  8  (28,6 %)  peserta    yang  mengetahui  apa  itu  penyakit stunting serta  bagaimana  cara  pencegahannya  (tabel  1). Setelah kami memberikan materi tentang stunting lalu diberikan pertanyaan kembali (Post Test). Hasil yang didapat bahwa dari 28 orang peserta yang mengikuti kegiatan tersebut 25  (89,2%)  peserta  mengetahui  dan  dapat  menyebutkan  satu  persatu  urutan  dari  materi ataupun pencegahan stunting tersebut dan 3 (10,8%) yang belum paham terhadap materi yang diberikan. Program penyuluhan kesehatan masyarakat tentang stunting di Gisting Tanggamus telah berhasil dalam meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat tentang masalah ini, serta memberikan langkah-langkah konkret dalam mencegahnya. Program ini merupakan langkah awal yang penting dalam upaya menciptakan generasi yang lebih sehat dan berkualitas di masa depan.

Published

2023-06-23

How to Cite

Hera, & Ladunni Lubis, U. (2023). Stunting Alert: Membangun Kesadaran dan Pencegahan Stunting Melalui Program Penyuluhan Kesehatan Masyarakat. ALIFA COMMUNITY SERVICE JOURNAL, 3(1). https://doi.org/10.70371/jppma.v3i1.165